"A person who never made a
mistake, never tried anything new" (siapa pun yang tidak pernah
berbuat kesalahan, tidak pernah mencoba sesuatu yang baru). Kutipan
dari Albert Einstein
Jika kita ingin sukses yang lebih
besar, jika kita ingin kegemilangan yang lebih maksimal, kita perlu
sesuatu yang baru, kreasi baru. Kita pun perlu memiliki gambaran
sukses yang jelas. Harus kita sadari, jalan menuju sukses tidak
selalu mulus. Pasti dalam prosesnya, akan muncul banyak "kerikil"
dan "batu" yang menghadang.
Ada kerikil kecil bernama kesulitan.
Batu kecil bernama lemah mental dan kesulitan. Batu besar bernama
kegagalan. Tak terkecuali karang yang disebut kegagalan.
Kegagalan sering jadi momok bagi
banyak orang. Tapi menurut orang sukses yang sudah menyadari arti
kegagalan bagi pencapaian sukses mereka, kegagalan adalah sukses yang
tertunda.
Jika kita tahu sifat sukses harus
melewati kegagalan, kita akan siap menghadapi setiap bentuk "kerikil"
dan "batu" yang ada di depan. Gagal, bangkit lagi! Jatuh,
bangun lagi! Karena siapa pun yang takut gagal dan tak pernah berbuat
salah, sukses takkan pernah dicapainya.
"A person who never made a
mistake, never tried anything new"!
Berani gagal, berani sukses....!
0 Response to "Trial and Error..."
Post a Comment