Bagi anda yang memiliki hobi menyanyi di kamar mandi, jangan ragu dengan aktifitas yang anda lakukan ini. Hal ini dikarenakan selain membuat diri anda nyaman, menyanyi sambil mandi di kamar mandi teryata dapat menghilangkan rasa sedih, terutama rasa sedih yang muncul di pagi hari setelah bangun tidur. Begitu menurut seorang ahli. “itu benar- benar obat mujarab!” kata Dr. Roger Thies, profesor fisiologi University of Oklahoma College of Medicine.
“Rasa sedih itu sebagian besar merupakan akibat rasa sedih dengan peristiwa masa lalu atau mencemaskan kondisi masa depan. Dengan menyanyi di kamar mandi sambil mandi, anda akan berpikir hanya untuk masa kini, tetapi jangan berpikir untuk mandi selamanya untuk menghindari masalah yang anda hadapi.
Silahkan menyanyi. Dan untuk memaksimalkan hasilnya usahakan menyanyi selama anda bisa.”
Menyanyi sambil mandi mengusir sedih dengan dua cara. “Pertama, anda akan terlibat dalam aktifitas fisik yang baik jika anda menyanyi sambil menggerakkan badan, eit…tetapi jangan lupa untuk menggosok badan anda sebagai kewajiban mandi itu sendiri dan jangan mengambil gerakan- gerakan yang terlalu aktraktif, apalagi jika anda mandi di kamar mandi umum. Kedua, menyanyi setidaknya memaksa anda berkonsentrasi pada not dan syairnya. Dan ini bagus untuk menghilangkan stres. Dan anda akan keluar dari kamar mandi, siap untuk bertarung pada hari ini”.
Cuman segitu?? Eittss ada lagi gan.. Kalo ini buat agan" yang sering mendengkur saat tidur..
Bernyanyi dianggap baik untuk mengurangi kebiasaan mendengkur saat tidur. Fakta itu didapat dari hasil penelitian oleh ilmuwan di Sleep Centre, University of Kentucky, Amerika Serikat.
Menurut para ilmuwan, mendengkur menandakan adanya sesuatu yang tidak beres di dalam tubuh Anda. Lagipula, Anda tidak ingin kebiasaan buruk itu merusak hubungan dengan pasangan kan?
Jika Anda terus bernyanyi, itu berarti Anda melatih otot-otot di bagian langit-langit mulut yang lunak dan tenggorokan atas. Sehingga otot-otot tersebut akan menjadi kencang dan tidak bergetar saat Anda tidur. Jadi, tidak ada lagi yang namanya tidur mendengkur.
Latihannya tidak sulit. Cukup bernyanyi penuh semangat selama 20 menit setiap hari. Anda dapat melakukannya di mana saja, termasuk di kamar mandi. Dengan begitu, Anda dapat mengurangi tingkat mengdengkur Anda, atau bahkan menghilangkannya sama sekali..., untuk selamanya!
Nah itu tadi manfaat sehat dari bernyanyi di kamar mandi. Tetapi.. segala sesuatu yang pro pasti ada kontranya juga. sebagian pro menyatakan bernyanyi saat mandi itu sehat, tetapi ada juga yang kontra dengan menyebutkan bahwa bernyanyi saat mandi itu tidak sehat. Lho?! jadi gimana yang bener? Kita simak dulu saja yang menjelaskan bahwa mandi saat mandi itu tidak sehat..
Bernyanyi adalah rutinitas yang disukai oleh mayoritas orang di segala penjuru dunia, mengapa disebut rutinitas? Karena secara naluriah orang akan bernyanyi sesuai dengan emosi yang dirasakan sehingga dengan kata lain bernyanyi merupakan bentuk cara pengekspresian emosional dari dalam diri seseorang dimana perasaannya akan tersampaikan melalui nada-nada yang dialunkannya tersebut. Maka wajarlah jika rutinitas bernyanyi tidak hanya dilakukan oleh orang-orang yang memiliki suara merdu saja.
Dalam beberapa artikel lain bernyanyi disebut-sebut banyak memiliki manfaat untuk kesehatan fisik maupun psikis dan psikologi. Diantaranya baik untuk kesehatan jantung, berfungsi membersihkan sistem pernafasan dan sinus, meningkatkan fungsi saraf dan sistem imun serta membangkitkan semangat dan menurunkan stress. Untuk bernyanyi dengan ekspresif umumnya orang-orang akan melakukannya di dalam kamar mandi saat mandi.
Tahukah anda? tempat seperti apakah kamar mandi anda itu? Meskipun kita ketahui bahwa kamar mandi merupakan tempat untuk membersihan diri, tapi tidak dapat dipungkiri juga bahwa kamar mandi merupakan salah satu tempat bakteri bersarang dan berkembang. Sebagian orang akan berpikir bahwa ancaman dari kontaminasi kuman berupa bakteri, virus dan jamur dari kamar mandi tidak akan berpengaruh jika kamar mandi dalam keadaan bersih terawat. Namun sayangnya hal tersebut hanya sedikit membantu, untuk perkembangan mikroorganisme yang tidak dapat terlihat secara kasat mata hal tersebut tidak cukup, terlebih jika kebanyakan orang sangat senang bernyanyi di kamar mandi saat setiap kali mandi. Dalam proses reproduksinya bakteri membutuhkan waktu 20 menit-20 jam untuk dapat membelah. Dalam waktu empat jam bakteri sudah membelah sebanyak satu milyar.
Lalu apa yang akan terjadi dengan orang-orang yang suka bernyanyi saat mandi sehingga membuat frekuensinya berada di dalam kamar mandi menjadi semakin lama sampai berjam-jam dan memungkinkan untuk terkontaminasi mikroba yang berkembang selama beberapa jam di dalam kamar mandi. Sedangkan tidak sedikit mikroba jahat yang menimbulkan kerugian berupa penyakit bagi tubuh manusia. Selain itu saat bernyanyi mempermudah masuknya mikroorganisme tersebut ke dalam tubuh manusia, karena saat bernyanyi manusia akan seringkali membuka mulutnya untuk mengeluaran suara atau nada. Untuk sekedar sharing perlu diketahui beberapa info yang saya dapat mengenai keberadaan jenis-jenis mikroba yang biasanya hidup di kamar mandi diantaranya adalah:
- Virus Gastrointestinal yang menyebabkan sakit perut pada manusia. Juga termasuk Norovirus yang menyebabkan gejala flu perut. Virus gastrointestinal sangat mudah berpindah dan akan menumpuk di bagian permukaan kamar mandi Anda.
- Pathogen enteric yang menyebar dengan cara mengontaminasi makanan yang bisa jadi dibawa melalui feses. Bakteri ini meliputi E.Coli, salmonella, higella, dan campylobacter. Bakteri E.Coli sendiri dapat menyebabkan penyakit diare dengan darah pada feses manusia
- Bakteri penyebab penyakit kulit dan pernapasan seperti Staphylococcus aurea atau dikenal dengan bakteri staph yang menyebabkan penyakit Methicillin Resistant Staphylococcus aureus (MRSA) yaitu sejenis bakteri yang menyebabkan infeksi dan kebal terhadap semua antibiotik.
- Jamur Dermatophitic yang biasanya menghinggap di kaki.
Selain dari masalah kesehatan yang ditimbulkan dari sisi mikrobiologi dan beberapa manfaat bernyanyi untuk kesehatan yang telah disebutkan di atas, dari sisi kesehatan pun mandi sambil bernyanyi akan menimbulkan dampak negatif karena waktu yang di pakai untuk mandi biasanya akan menjadi lebih lama karena faktor penghayatan terhadap nyanyiannya saat mandi. Sehingga waktu yang dihabiskan terkena air dan tubuh dalam keadaan lembab akan semakin lama pula, hal inilah yang menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan. Untuk menerapkan hidup yang sehat yang lebih baik kita dapat berpikir untuk memilih demi kesehatan tubuh kita.
ANOTHER FACT
Fakta mengenai kebiasaan bernyanyi di kamar mandi :
Ternyata kebiasaan/hobi bernyanyi manusia sudah dimulai berabad-abad dahulu. Ibnu Khaldun, penulis dan filsuf, pernah menuliskan dalam Bab 1 Mukaddimah bukunya berbunyi “Begitu pula, ketika mereka yang sedang mandi dengan air hangat dan merasakan udara hangat menembus paru-paru dan kulit mereka, mendatangkan perasaan tenang dan bahagia. Saat itulah mereka mulai bernyanyi, sebagaimana nyanyian menunjukkan kesenangan.”
Fakta ilmiah mengatakan bahwa penyanyi kamar mandi sebagian besar adalah amatiran bukan yang profesional.
Bathroom Singer adalah acara reality show di stasiun Sahara TV, India.
Secara teknik, menyanyi di kamar mandi menghasilkan kualitas suara yang khas dari perpaduan gelombang vertikal yang terpantul di antara dinding2 ditambah gema yang meyakinkan penyanyinya bahwa suaranya dapat diperhitungkan.
Finn Hudson, salah satu tokoh utama dalam serial musikal “Glee” pertama kali direkrut tim saat kepergok menyanyikan lagu “Can’t Fight This Feeling” di dalam sebuah kamar mandi ruang ganti.
Weird Al – Yankovic, penyanyi asal Amerika merekam single pertamanya “My Bologna” dari kamar mandi pada tahun 1979. Lalu menyiarkannya melalui radio-radio.
Ternyata kebiasaan/hobi bernyanyi manusia sudah dimulai berabad-abad dahulu. Ibnu Khaldun, penulis dan filsuf, pernah menuliskan dalam Bab 1 Mukaddimah bukunya berbunyi “Begitu pula, ketika mereka yang sedang mandi dengan air hangat dan merasakan udara hangat menembus paru-paru dan kulit mereka, mendatangkan perasaan tenang dan bahagia. Saat itulah mereka mulai bernyanyi, sebagaimana nyanyian menunjukkan kesenangan.”
Fakta ilmiah mengatakan bahwa penyanyi kamar mandi sebagian besar adalah amatiran bukan yang profesional.
Bathroom Singer adalah acara reality show di stasiun Sahara TV, India.
Secara teknik, menyanyi di kamar mandi menghasilkan kualitas suara yang khas dari perpaduan gelombang vertikal yang terpantul di antara dinding2 ditambah gema yang meyakinkan penyanyinya bahwa suaranya dapat diperhitungkan.
Finn Hudson, salah satu tokoh utama dalam serial musikal “Glee” pertama kali direkrut tim saat kepergok menyanyikan lagu “Can’t Fight This Feeling” di dalam sebuah kamar mandi ruang ganti.
Weird Al – Yankovic, penyanyi asal Amerika merekam single pertamanya “My Bologna” dari kamar mandi pada tahun 1979. Lalu menyiarkannya melalui radio-radio.
0 Response to "Manfaat Bernyanyi Saat Di Kamar Mandi..?"
Post a Comment